Nonton Film PERFECT STRANGERS (2022)

 Halo sobat movielers !

Selamat Hari Santri Nasional ! Bersyukur alahmdulillah hari ini kita masih bisa bernafas dan beraktifitas dan itu merupakan anugrah terbesar dari Tuhan yang maha pengasih dan maha penyayang.

Film terbaru dari Falcon Studio yakni Perfect Stranger kini sudah tayang di Prime Video, berikut review film ini.

Obrolan dimeja makan bisa jadi bencana buat semua orang, gara-gara sebuah handphone semua rahasia bisa terbongkar. Hal inilah yang terjadi dengan film Perfect Strangers yang akan kita review.

Perfect Strangers adalah sebuah film drama adaptasi film Italia yang udah di remake 21 negara, dan Indonesia yang terbaru.

Tau nggak sih rasanya nonton film ini sebenarnya nyantai ya, kita nonton sambil nyemilin makanan, tapi nggak tahu kenapa hati sendiri pas nonton berasa kalang kabut, kita yang nonton berasa adalah pelaku penyimpan rahasia itu, serius.

Perfect Strangers tayang official di Prime video, aku bisa mengerti kenapa nggak ditayangkan di bioskop.

Alasannya pertama karena penonton Indonesia tipekal yang gak suka dan kurang nyaman nontonin film yang kebanyakan dialog.

Kedua karena film ini sangat tidak ramah LSF atau lembaga sensor film gara-gara karakter pelangi di dalamnya.

Atau mungkin juga dialog yang terlalu eksplisit akan membuat film ini dilarang penayangannya di bioskop.

Diperankan Vino G Bastian, Adipati Dolken, Darius Sinatria, Denny Sumargo, Clara Bernadeth, Nadine Alexandra dan Jessica Mila enggak ada yang mendominasi sih diantara mereka.

Sama halnya seperti film yang asli atau remake yang sudah-sudah, versi lokal masih mempertahankan originalitas film aslinya tapi tetap dengan sedikit penyesuaian dan pendekatan yang lebih lokal.

2 jam dipenuhi dialog yang begitu intim dan konflik bercabang, mulai dari setengah jam durasi filmnya nggak ada tokoh karakter yang bisa kalian jagokan di sini, semua tuh ambil peran dan sama kuatnya.

Empati dan Simpati bakal berpindah-pindah dari satu tokoh ke tokoh yang lain, serius deh setting lokasi di satu tempat, dialog yang padat membuktikan ketujuh pemeran penting di film ini emang teramat layak berada dalam satu frame.

Disutradarai Rako Prijanto dan ditulis oleh Alim Sudio, kolaborasi intim peka keduanya membuat Perfect Strangers versi Indonesia ini enggak sebatas cakep di production design, tapi juga cakep dalam memaparkan konflik dan intrik yang ada.

Falcon juara banget nge-remake film luar dan hasil akhirnya emang terlihat lebih fresh tapi tetap tidak menanggalkan originalitas film aslinya.

Percayalah 2 jam nonton itu nggak berasa apa-apa, development karakter yang kuat bener-bener ngehipnotis kita dan ngebuat penontonnya serasa kayak pelaku penyimpan rahasia seperti yang ada dalam film.

So buat sobat yang penasaran dengan dilm yang banyak dibintangi pemeran ternama ini so silahkan tonton saja dibawah ini :

Nonton Film Perfect Stranger (2022) Kualitas HD 

Terimakasih semoga bermanfaat

dan saya ucapkan

SELAMAT HARI SANTRI 2022

Semoga kita bisa menjadi pribadi yang berkarakter baik dan selalu memberikan manfaat untuk sesama manusia, Aamiin !


Post a Comment

Previous Post Next Post